Gerindrasumut.id | Medan ,7 Maret 2025 Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sumatera Utara menggelar kegiatan pembagian takjil gratis setiap hari di depan kantor mereka di Jalan Sudirman, Medan.

Kegiatan ini dilakukan secara terjadwal dengan melibatkan anggota DPRD dari tingkat kabupaten hingga provinsi.Pada salah satu kesempatan, anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara, Gusmiadi dan H. Harun Mustafa, turut serta dalam aksi sosial ini.
Mereka secara langsung membagikan takjil kepada masyarakat yang melintas di sekitar lokasi.Kegiatan ini disambut dengan antusias oleh masyarakat, terutama para pengguna jalan dan warga sekitar yang sedang menunggu waktu berbuka puasa.
Salah seorang warga, Siti, mengungkapkan rasa syukurnya atas adanya pembagian takjil ini.”Alhamdulillah, kegiatan seperti ini sangat membantu kami yang sedang dalam perjalanan dan belum sempat membeli makanan untuk berbuka.

Terima kasih kepada Gerindra Sumut atas kepeduliannya,” ujarnya.Panitia penyelenggara menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Partai Gerindra untuk terus berbagi kepada masyarakat, terutama di bulan penuh berkah ini.
Mereka berharap program ini bisa meringankan beban masyarakat dan mempererat hubungan antara partai dengan warga Sumatera Utara.Pembagian takjil ini akan terus berlangsung hingga akhir Ramadhan, dengan melibatkan berbagai anggota DPRD dari berbagai daerah sesuai jadwal yang telah ditentukan.