Gerindrasumut.id | Tebing tinggi, Sabtu, 25 Januari 2025, Bapak Indra Gunawan, Ketua Fraksi Gerindra Kota Tebing Tinggi, beserta tim, melakukan kunjungan ke kediaman adik Arfan yang sedang menderita sakit pada bagian mata. Kunjungan ini merupakan respons cepat terhadap aduan yang diterima dari masyarakat.

Bapak Indra Gunawan dan tim berkomitmen untuk membantu keluarga Arfan dengan mencari solusi terbaik guna meringankan beban yang mereka hadapi. Dalam kesempatan tersebut, beliau juga mendoakan agar Allah SWT segera mengangkat penyakit yang dialami adik Arfan dan mempermudah segala urusan keluarga tersebut.
Dalam upaya mencari solusi lebih lanjut, Bapak Indra Gunawan melanjutkan kunjungan ke Direktur RS Pamela Kota Tebing Tinggi, Bapak Sarizal Siregar, serta Kepala RS Pamela Kota Tebing Tinggi, Bapak Ali Syahbana. Kedua pihak menyambut baik kunjungan ini dan menyatakan kesiapan RS Pamela untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat Kota Tebing Tinggi, termasuk penanganan bagi adik Arfan.
“Terima kasih kepada pihak RS Pamela yang telah memberikan respon cepat dan siap melayani aduan masyarakat. Semoga ini bisa membantu meringankan beban adik Arfan dan keluarga,” ujar Bapak Indra Gunawan dalam kesempatan tersebut.