Wakil Bupati Panen Padi Bersama Warga Gunung Meriah

Share :

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Print

Gerindrasumut.id | Dairi – Wakil Bupati Dairi, Wahyu Daniel Sagala didampingi Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (DPKPP) Kabupaten Dairi Robot Simanullang, jajaran Dinas DPKPP, Babinsa, Babinkambtibmas, serta Penyuluh Pertanian melakukan panen padi bersama kelompok tani Desa Gunung Meriah Kecamatan Siempat Nempu Hulu.

Kehadiran Wakil bupati disambut hangat warga yang telah menyiapkan saung dan makan siang bersama. Wakil Bupati Dairi Wahyu Daniel Sagala pun mengapresiasinya. Wahyu menyampaikan, kebersamaan yang dibangun warga adalah sebuah kekuatan. Demikian halnya pemerintah tidak akan bisa berdiri sendiri tanpa dukungan warganya.

“Saya sangat mengapresiasi sambutan hangat dan juga kegiatan ini. Kalau sebelumnya beberapa kelompok tani sudah memeperoleh bantuan berupa mesin tractor, tidak tertutup kemungkinan warga Desa Gunung Meriah akan mendapatkan hal serupa. Mari saling bahu membahu,doakan akan kami pemerintah agar juga dimampukan mengusulkan apa yang dibutuhkan masyarakat sehingga bisa mendapatkan bantuan yang memang layak kita peroleh,” katanya.

Demikian halnya kegiatan panen padi hari ini, kata Wahyu, ini adalah bukti nyata hasil kerja keras, semangat gotong royong, dan sinergi antara petani, pemerintah, dan seluruh pemangku kepentingan mampu membuahkan hasil yang baik. Panen bukan hanya menjadi momentum keberhasilan di sektor pertanian, tapi juga menjadi simbol ketahanan pangan dan kekuatan ekonomi kerakyatan di daerah ini.

“Apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya dari kami peerintah kepada seluruh anggota kelompok tani yang terus bekerja tanpa lelah, menghadapi tantangan alam, pasokan pupuk, dan fluktuasi harga. Namun semangat dan ketekunan bapak/ibu sekalian membuktikan bahwa petani adalah tulang punggung bangsa. Sejalan dengan Misi Pemkab Dairi yakni meningkatkan perekonomian daerah melalui hilirisasi hasil pertanian dan meningkatnya pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, kami terus berupaya agar dapat meningkatkan ketahanan pangan daerah serta meningkatkan kesejahteraan petani,” katanya.

Baca Lainnya

Tulis Komentar

Berita Terbaru

FB_IMG_1752480391728
Bupati Batu Bara Bapak H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si mengapresiasi dan mendukung penuh Koperasi Merah Putih Perkebunan Tanjung Kasau
Screenshot_20250713_161605_Facebook
Wakil Bupati Tapteng Ikuti Sosialisasi Surat Edaran Bersama 6 Menteri Pembentukan Tempat Penitipan Anak
Wakil Bupati Panen Padi Bersama Warga Gunung MeriahDairi - Wakil Bupati Dairi, Wahyu Daniel Saga
Wakil Bupati Panen Padi Bersama Warga Gunung Meriah
IMG-20250711-WA0068
Dukung Penguatan BUMD, Gerindra Sumut Teken MoU Strategis dengan Bank Sumut
FB_IMG_1752300493701
Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Janji Jabatan Sekda Sumatera Utara
FB_IMG_1752299701635
Penyaluran Zakat Kelompok Tani Desa Sumber Tani Untuk Para Mistahik
3116754223
TIDAR Batu Bara: Gerindra Hadir dalam Kolaborasi Sosial di HUT ke-17 TIDAR
IMG-20250712-WA0044
Gerindra Medan Gelar Rakorcab: Satukan Langkah Sukseskan Program Prabowo-Gibran 2024–2029
IMG-20250711-WA0081
Herlina Sambut Komunitas Abu Airsoft Gun: Dorong Pematangsiantar Jadi Destinasi Wisata Olahraga Taktikal
IMG-20250710-WA0213
IWAPI Sumut Audiensi ke DPD Gerindra, Bahas Program Pelatihan Hidroponik dan Urban Farming
Polling