Presiden Prabowo Evaluasi Kinerja Menteri, Dari Koperasi Desa hingga Penertiban Hutan

Share :

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Print

 Gerindrasumut.id | Bogor —Senin 26 Januari 2026 Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menggelar pertemuan dengan sejumlah anggota Kabinet Merah Putih di kediaman pribadinya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

Pertemuan tersebut dilakukan sesaat setelah Presiden Prabowo kembali dari rangkaian lawatan luar negeri. Agenda utama rapat adalah mengecek langsung perkembangan program-program strategis nasional yang tengah dijalankan oleh kementerian dan lembaga terkait.

Dalam pertemuan yang berlangsung sejak siang hingga malam hari itu, Presiden Prabowo menerima laporan dan pembaruan perkembangan dari para menteri dan pejabat tinggi negara di berbagai sektor strategis.

Beberapa isu utama yang dibahas antara lain pembangunan Koperasi Desa Merah Putih, yang dipaparkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan, sebagai bagian dari upaya memperkuat ekonomi kerakyatan dan ketahanan pangan nasional.

Selain itu, Presiden juga menerima laporan mengenai sektor energi minyak dan gas bumi dari Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), termasuk progres pengelolaan sumber daya energi nasional.

Di bidang pendidikan dan sumber daya manusia, Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) menyampaikan perkembangan kerja sama pendidikan perguruan tinggi, teknik, serta sektor mineral dan batu bara (minerba).

Sementara itu, Menteri Keuangan melaporkan kondisi dan kebijakan terkini di sektor perbankan dan keuangan nasional, yang menjadi penopang stabilitas ekonomi Indonesia.

Presiden Prabowo juga memberikan perhatian khusus pada sektor pertahanan dan keamanan, dengan menerima laporan langsung dari Menteri Pertahanan bersama Panglima TNI dan Wakil Panglima TNI, terkait kesiapan dan penguatan pertahanan negara.

Tak kalah penting, Jaksa Agung menyampaikan perkembangan penertiban dan penegakan hukum di kawasan hutan, sebagai bagian dari upaya menjaga keberlanjutan lingkungan dan kedaulatan negara atas sumber daya alam.

Pertemuan strategis tersebut turut dihadiri oleh Menteri Sekretaris NegaraKepala Badan Intelijen Negara (BIN), serta Sekretaris Kabinet, menegaskan kuatnya koordinasi lintas kementerian dan lembaga dalam mengawal agenda pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Langkah Presiden Prabowo menggelar rapat langsung di Hambalang ini mencerminkan komitmen kuat kepala negara dalam memastikan seluruh program prioritas berjalan sesuai target dan memberi dampak nyata bagi rakyat.Red

Sumber : Biro Pers Istana

Baca Lainnya

Tulis Komentar

Berita Terbaru

Screenshot 2026-01-26 111511
Awal 2026, Bupati Labuhanbatu Maya Hasmita Tegaskan Sinergi Lintas Sektor Reforma Agraria
WhatsApp Image 2026-01-26 at 10.07
Kunjungan Ahmad Muzani ke Istana Maimun Medan Perkuat Ideologi Pancasila, DPD Gerindra Sumut Turut Hadir
Screenshot 2026-01-26 102743
BUPATI KARO HADIRI ACARA UCAPAN SYUKUR JABATAN BARU DANREM 031/WIRA BIMA
Presiden Prabowo Evaluasi Kinerja Menteri, Dari Koperasi Desa hingga Penertiban Hutan
Presiden Prabowo Evaluasi Kinerja Menteri, Dari Koperasi Desa hingga Penertiban Hutan
WhatsApp Image 2026-01-26 at 10.07
DPD Gerindra Sumut Sambut Kedatangan Ketua MPR RI Ahmad Muzani di Bandara Kualanamu
20260125_132338-scaled-664x374
Tanggul Sawah Jebol Akibat Banjir, DPRD Deli Serdang dan Pemkab Bergerak Cepat Bantu Petani Ujung Serdang
WhatsApp Image 2026-01-25 at 20.22
Anggota DPRD Sergai Sadarita Purba Gelar Isra Mi’raj dan Istighotsah untuk Negeri di Ponpes Sanggar Qur’an Sipispis
619386620_1324391176384985_795845240229282580_n
Presiden Prabowo Pulang ke Tanah Air, Bawa Investasi Maritim Rp90 Triliun dan Kerja Sama Global Strategis
WhatsApp Image 2026-01-24 at 19.00
Peresmian SPPG Sei Rotan, Wabup: Sejalan dengan Visi Pembangunan Deli Serdang
Screenshot 2026-01-25 123544
Marak Kecelakaan, F-Gerindra DPRD Sumut Dorong PT KAI Lengkapi Palang Perlintasan Jalan
Polling