Gerindra-Perindo Miliki Visi Sama dan Buka Peluang Berkoalisi

Share :

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Print

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menerima kunjungan dari DPP Partai Perindo yang dipimpin oleh Hary Tanoesoedibjo. Prabowo mengaku sudah bersahabat sejak lama dan saling menghormati dengan pilihan politik pada masa lalu.

Menurutnya, persaingan harus tetap mengedepankan sopan santun dengan tekad bahwa tujuan akhirnya adalah bangsa. Itulah yang juga menjadi visi dari Hary dan Partai Perindo dalam setiap keputusan politiknya.

“Saya sampaikan berkali-kali bahwa saya yakin bahwa kawan-kawan di partai lain juga punya itu, punya keinginan untuk berbakti kepada bangsa dan rakyat,” ujar Prabowo di kediamannya, Rabu (5/4/2023).

Di samping itu, silaturahim antara elite partai politik perlu terus dijaga jelang Pemilu 2024. Dalam berpolitik tak boleh jadi ajang saling menghina dan mempermalukan antarpartai.

Cara pandang tersebut juga dinilainya ada dalam Partai Perindo yang dipimpin oleh Hary. Tak segan, ia menyebut bahwa peluang keduanya dalam satu bahtera koalisi untuk Pemilu 2024 terbuka lebar.

“Kita sepakat kita ingin lebih dalam lagi pembicaraan supaya kita bisa ada kerja sama politik ke depan untuk kepentingan bangsa dan rakyat dan kami terbuka,” ujar Prabowo.

“Untuk perindo kalau mau dukung atau mau gabung dalam koalisi yang besar, kami akan bicarakan, kami akan yakinkan kawan-kawan yang sudah dalam koalisi kami,” sambung Menteri Pertahanan itu.

Sementara itu, Hary berterima kasih kepada Prabowo yang menerima silaturahim dari pengurus DPP Partai Perindo. Peluang keduanya untuk berkoalisi pada Pemilu 2024 jelasnya terbuka lebar.

“Jadi saya rasa itu yang ingin saya tambahkan, di samping penekanan ya tadi bicara diskusi terkait penjajakan bagaimana bekerja sama secara politik untuk bangsa dan negara,” ujar Hary.

Baca Lainnya

Tulis Komentar

Berita Terbaru

IMG-20250316-WA0016
Ihwan Ritonga Gelar Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Ribuan Tim Pemenangan, Beri Hadiah Umroh Gratis
IMG-20250316-WA0010
Tinjau Rumah Potong Hewan, Wakil Wali Kota Medan dan Legislator Gerindra Siap Dorong Perbaikan dan Pengembangan
WhatsApp Image 2025-03-16 at 12.34
DPD HKTI Sumatera Utara Gelar FGD Ramadhan Strategi Kolaboratif Ketahanan Pangan
WhatsApp Image 2025-03-16 at 06.50
Muhammad Dahnil Ginting, Jemput Dua Warga Sakit Tanpa BPJS Kesehatan untuk Mendapatkan Perawatan Medis
ss
Safari Ramadhan,Anggota DPRD Deli Serdang Fraksi Gerindra Beri Bantuan Alquran dan Santunan di Musholla Ar Ridho
1 (1)
Kepedulian Gerindra Sumut: Berbagi Takjil Setiap Hari di Kantor DPD Gerindra Sumut.
485050259_18361468837130769_8224979709604718825_n
Wali Kota Padangsidimpuan Pimpin Apel Gabungan penanganan cepat Bencana Banjir dan Longsor
WhatsApp Image 2025-03-15 at 11.08
Aksi Cepat Tanggap DPC Gerindra dan Polres Sidimpuan Bantu Korban Longsor di Tengah Ramadhan
484143399_122117075726771866_1513100278351712992_n
Wakil Wali Kota Tanjungbalai Hadiri Safari Ramadhan 1446/H Danrem 022/PT di Kodim 0208/AS
484798998_17849080011425202_5245006431210213996_n
Exit Meeting BPK RI Perwakilan Sumut, Wakil Wali Kota Muhammad Fadly Abdina : Pemko Tanjungbalai Akan Seriusi Hasil Pemeriksaan Interim Laporan Keuangan T.A 2024
Polling