Bunda Yin dan Kojira Sumut Optimis Tahun 2026 Menjadi Tahun Kebaikan Yang Berkelanjutan

Share :

Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
Print

Gerindrasumut.id | Medan Jumat 2 Januari 2026 Ketua Dewan Pembina Komunitas Ojol Indonesia Raya (Kojira), Meriyawati Amelia Prasetio atau biasa disapa Bunda Yin, menyampaikan rasa optimis dirinya bahwa tahun 2026 ini merupakan tahun berlimpahnya kebaikan dan kebahagiaan.

“Untuk melakukan kebaikan setiap kita bisa mengerjakannya, tetapi, jika bisa dilakukan bersama-sama secara organisasi, maka, kebaikan itu akan berkelanjutan dan berdampak luas. Saya optimis tahun ini kita disini, bersama pengurus komunitas Ojol yang ada dibawah naungan Kojira, bisa melakukannya,” ujar Bunda Yin yang juga merupakan Bendahara DPD Partai Gerindra Sumatera Utara.

Dalam keterangannya, Bunda Yin menjelaskan bahwa kebaikan bernilai universal tidak ada batasan apapun untuk semua hal tentang kebaikan.

“Oleh karena itu, Saya mau Abang-abang dan Bapak-bapak yang ada di Kojira bersatu, kompak, atas nama kebaikan, lakukan dimana saja, saat mendapatkan order tamu, atau hal lainnya pastikan sudah kita kerjakan dengan baik. Hasilnya pasti akan menyenangkan,” ujar Bunda Yin menambahkan.

Ditempat terpisah, Ketua Kojira Bang Rud atau lengkapnya Rudi Zulham Hasibuan, menyatakan sikap yang sama bahwa tahun 2026 ini, harus disambut dengan penuh optimisme, dirinya menyebut Kojira berada di depan untuk melakukan kebaikan-kebaikan yang berkelanjutan seperti ajakan Bunda Yin.

“Apa yang disampaikan Ketua Dewan Pembina Kojira, Bunda Yin, semuanya adalah motivasi dan dukungan buat kami di Kojira untuk bergerak bersama melakukan kebaikan yang banyak, baik untuk komunitas, masyarakat, keluarga maupun negara melalui partai politik Gerindra,” tegas Bang Rud di Medan melalui pesan singkat kepada wartawan, Jum’at 2/1/2026.

Baca Lainnya

Tulis Komentar

Berita Terbaru

IMG-20260102-WA0095
Bunda Yin dan Kojira Sumut Optimis Tahun 2026 Menjadi Tahun Kebaikan Yang Berkelanjutan
Screenshot_20260101_232751_Facebook
Langkah konkret Pemerintah di 1 bulan pascabencana.
FB_IMG_1767284532915
Presiden Prabowo Sambut Tahun Baru 2026 Bersama 2.000 Warga Pengungsian di Tapanuli Selatan
IMG-20260101-WA0228
Tak Ada Keramaian, Bersama Kerabat Bunda Yin Doakan Wakil Walikota Medan
FB_IMG_1767284177348
Wabup Syafrizal Hadiri Dzikir Akbar Sambut Pergantian Tahun Baru 2026 di Desa Perupuk
Screenshot_20260101_230323_Facebook
Resmi Beroperasi, Kantor Kemenhaj Padangsidimpuan Perkuat Pelayanan Haji dan Umrah
IMG-20251231-WA0206
Wabup & Forkopimda Pantau Kondusivitas Malam Pergantian Tahun
IMG-20210726-WA0005-e1767013242299
Koperasi Merah Putih Pilar Ekonomi Baru, Rusydi Nasution: SDM Kita Harus Siap Beradaptasi
WhatsApp-Image-2026-01-01-at-10.17
Menimbang Ulang Pilkada Langsung, Demokrasi Bukan Sekedar Prosedural
IMG-20260101-WA0139
Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2026, Pemkab Labuhanbatu Selatan Ajak Masyarakat Perkuat Muhasabah dan Kebersamaan
Polling